awal bertemu saat seleksi paskibraka tingkat kabupaten tahun 2014, menjadi teman seperjuangan semasa pendidikan dan pelatihan.
Tanpa memberikan tanda atau isyarat bahwa dia menyukai ku.
Singkat kisah kami lost contact setelah pertemuan pertama dilapangan Pancasila. 5 tahun berlalu...
Juli 2019 dia kembali menghubungi dan ternyata memiliki niat baik untuk memulai hubungan serius denganku, tapi aku yang terlalu trauma dengan percintaan terlalu malas untuk mengulang dan membuat cerita baru dengan orang yang baru
Tapi, dia berbeda. Dulu dengan ragu aku meng iyakan permintaannya, tapi dia berusaha dengan caranya untuk meyakinkan bahwa dia bisa mengobati trauma itu.